3. Ukir

Batara Mahayekti

Ingkelnya Mina, pelindungnya Sanghyang Mahayekti, letaknya di Utara, uripnya 4. Lanus.

Pembawaan Gunung, Kayunya Nagasari, dan Beringin, burungnya Sudang-sudang dan Weri, ternak Rusa. Wataknya : Berbesar hati, berkeinginan melebihi yang lain. Baik budi pekertinya. Rupawan, sopan santun, disenangi oleh atasannya. Cerdas, cermat dan terampil pekerjaannya. Candranya gunung, sedap dipandang dari jauh.

No Neptu Wewaran Lintang Sifat
15 10 Menga Kajeng Jaya Umanis Urukung Redite Kala Gigis Pandita Wong Gajah Sumur sinaba Sato Aras pepet, laku pandita Macan katawan Dipengaruhi oleh lintang kala sungsang, pandai menahan perasaan hatinya serta pandai menyembunyikan perasaan yang sebenarnya, hingga walaupun di dalam hatinya marah, tapi di luarnya tetap tenang dan sabar. Pandai memecahkan soal-soal yang misterius. Pada umumnya mereka ini sangat tepat untuk menjadi diplomat.
16 13 Luang Pepet Pasah Menala Paing Paniron Soma Uma Nohan Duka Mina Buta Bumi kapetak Patra Uler Lakuning lintang Kala tinantang Dipengaruhi oleh lintang kukus (dupa), berkelakuan layak, berwatak baik, sopan santun dan lemah lembut lembaganya, tapi umunnnya berhati keras.
17 10 Menga Beteng Sri Pon Was Anggara Sri Ogan Pandita Wong Satrya wibawa Wong Gajah Aras pepet, laku pandita Sanggar waringin Dipengaruhi oleh lintang sona (asu), wataknya ramah tamah, manis budi bahasanya, suka berlaku hati-hati dan waspada. Bersikap baik sekali terhadap orang lain yang disukainya, tapi suka kemewahan, hatinya keras dan suka cemburu.
18 11 Luang Pepet Kajeng Laba Wage Maulu Buda Indra Erangan Pati Gajah Pancasuda: Satrya wibawa Paksi Lembu Aras tuding Macan katawan Dipengaruhi oleh lintang kartika, umumnya berkelakuan layak, penuh rasa hati-hati, adil, suka berkelakuan pelit, suka mewah dan sewaktu-waktu suka memperlihatkan kepandaiannya atau kekayaannya.
19 16 Menga Pasah Jaya Kliwon Tungleh Wrespati Guru Urungan Manusa Gajah Bumi kapetak Mina Lintah Lakuning banyu Demang kanduruwan Dipengaruhi oleh lintang naga, penuh cita-cita, banyak kenangan, angan-angannya tinggi, berhati baik, berkelakuan layak, lemah lembut lembaganya, tapi telinganya tipis dan mudah merasa tersinggung.
20 11 Luang Pepet Beteng Menala Umanis Ariang Sukra Yama Tulus Pati Gajah Satrya wirang Taru Lembu Aras tuding Sanggar waringin Dipengaruhi oleh lintang banyak angrem, umumnya jujur, berkelakuan layak. ingin terus terang, suka menolong kepada orang yang layak ditolong, murah hati dan dermawan, tapi hatinya amat keras hingga jika ia disalahkan, maka akan mudah memutuskan hubungan.
21 18 Menga Kajeng Sri Paing Urukung Saniscara Ludra Dadi Dewa Buta Satrya wibawa Sato Gajah Lakuning geni Macan katawan Dipengaruhi oleh lintang ru (senjata), wataknya mudah marah, tapi mudah sabar kembali mudah tersinggung dan mudah menyesal, tapi mudah pula memberi maaf. Hatinya agak rakus, tapi sebenarnya baik serta pandai mengurus rumah tangga dan pandai mengurus keuangan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *